Kabar gembira bagi wisatawan berkantong pas-pasan, krisis global yang melanda Amerika dan Eropa membuat para penggiat pariwisata di mancanegara berpikir keras untuk menjaga kelangsungan industri pariwisata dunia. Salah satu tindakan yang diambil adalah mendesak berbagai pengusaha akomodasi, restoran, maupun atraksi-atraksi wisata untuk menurunkan harga produknya. Ini dimaksudkan untuk menyesuaikan dengan kondisi keuangan calon-calon wisatawan yang akan berkunjung ke suatu destinasi.
Bali sebagai salah satu destinasi dunia tentu tak bisa tinggal diam mengantisipasi krisis global ini, apalagi sudah ada pembatalan pemesanan kamar hingga mencapai angka 10.735 untuk bulan Januari - februari 2009. Penurunan harga berbagai produk pariwisata sudah pernah dilakukan pada pasca kejadian bom Bali I dan II, dan langkah ini mutlak diperlukan lagi.
Bagi anda wisatawan domestik yang akan berlibur ke Bali, siap-siaplah untuk menikmati berbagai fasilitas hotel, villa, maupun produk wisata dengan harga miring.
No comments:
Post a Comment